Thursday, October 9, 2014

MEMBUAT POLA KEMEJA PRIA


1. Menentukan garis dada, garis pinggang dan garis pinggul.


Tentukan titik A lalu buatlah garis vertikal dan horisontal yang saling berpotongan di titik A tersebut.

Dibawah A tentukan titik B dimana AB = panjang punggung.
Buatlah garis horisontal yang melalui titik B dan garis  itu disebut garis dada.

Dibawah B tentukan titik C dimana AC = panjang pinggang.
Buatlah garis horisontal yang melalui titik C dan garis  itu disebut garis pinggang.

Dibawah C tentukan titik D dimana AD = panjang pinggul.
Buatlah garis horisontal yang melalui titik D dan garis  itu disebut garis pinggul.

Dibawah D tentukan titik lalu buatlah garis horisontal yang merupakan batas bawah panjang kemeja pria.

2. Kemeja pria dipakai masuk celana bawahan (model jahitan samping lurus).
 Khusus untuk model jahitan samping lurus, yaitu kemeja pria yang semestinya ketika dipakai selalu masuk celana yang sedang dipakai, seperti kemeja seragam sekolah, kemeja untuk kerja baik di kantor maupun sales yang perlu berpakaian rapi, dan sebagainya.

2.a. Menggambar pola dasar bagian depan.

Sebelah kanan A ada titik E dimana AE = setengah dari lebar leher, atau bila yang diukur lingkar leher, maka
AE = seperenam dari lingkar leher.

Diatas B tentukan titik F, dimana BF = kontrol kemiringan bahu.
Sebelah kanan F tentukan titik G.
FG = setengah dari lebar punggung.

Sebelah kanan B ada titik H.
BH = seperempat lingkar dada ditambah 1 cm, karena pola depan lebih lebar dibanding pola belakang

Hubungkan E dan G dengan garis lurus, EG = lebar bahu.

Buat kerung lengan dari titik G, mula-mula garis lurus yang siku-siku tegak lurus dengan EG, setelah mendekati H dibuat garis lengkung.

Buat kerung leher  depan dimulai dari titik E, mula-mula garis lurus yang tegak lurus EG, setelah 2 cm membentuk lengkung lingkaran dengan jari-jari setengah dari lebar leher, atau dapat juga jari-jarinya = seperenam dari lingkar leher.

Dari titik H tarik garis lurus ke bawah sampai K yaitu batas bawah panjang kemeja yang akan dibuat. Pada bagian depan, ujung kerung leher ke bawah dilebarkan 1 cm, untuk tumpukan kain tempat pasang kancing baju. Dari kiri maju 1 cm dan dari kanan juga maju 1 cm, maka lebar tumpukan untuk pasang kancing baju menjadi 2 cm.

Supaya pundak tampak lebih bidang maka jahitan antara pola depan dan pola belakang di posisi pundak diturunkan 3 cm ke arah depan, jadi garis lipatan lengan nantinya tidak ketemu dengan jahitan pundak, tetapi posisi garis lipatan lengan berada 3 cm di belakang jahitan pundak.  Karena itu, dibawah EG, dibuat garis sejajar EG dan berjarak 3 cm dari EG.
Jadi, jahitan pada bahu maju ke pola depan 3 cm dari pola aslinya, dan gambaran pola depan kemeja pria tapak seperti gambar diatas.

Kemeja pria model jahitan samping lurus, tidak membutuhkan ukuran lingkar pinggang dan lingkar pinggul, karena semua dianggap sama dengan lingkar dadanya. 

2.b. Menggambar pola dasar bagian belakang.

Supaya jelas dan mudah dipahami, berikut adalah perbedaan pokok antara gambar pola depan dan gambar pola belakang pada pola dasar kemeja pria model lurus samping,

Pada posisi garis dada,
pola depan = seperempat lingkar dada ditambah 1cm, sedangkan pola belakang = seperempat lingkar dada dikurangi 1cm.
Jadi pada garis dada, pola belakang lebih kecil 2 cm dibanding pola depan.
Buat garis vertikal yang berjarak 2 cm pada garis samping.

Pada posisi kerung leher belakang, lengkungannya jauh lebih datar dibanding kerung leher depan, hanya 1,5 cm dibawah titik A.

Posisi tengah belakang tidak ada tumpukan untuk pasang kancing, karena itu tidak perlu ditambah 1 cm seperti pada pola depan. Pola belakang dibuat pas pada posisi garis vertikal yang melalui titik A.

Pada posisi garis bahu atau pundak, gambar pola depan dikurangi 3 cm dari garis bahu yang asli, sedang gambar pola belakang ditambah 3 cm dari garis bahu yang asli. Jadi, pada posisi garis bahu, gambar pola belakang lebih tinggi 6 cm dibanding gambar pola depan.

Pada posisi kerung lengan belakang, lengkungannya lebih datar dibanding kerung lengan yang depan, karena lebar punggung memang lebih kecil dari lebar dadanya.

Dari kelima perbedaan yang telah diuraikan tadi, maka gambar pola belakang dapat dilihat pada gambar diatas, yang langsung bisa dibandingkan dengan gambar pola depannya yang digambarkan dengan garis titik-titik.

  
3. Kemeja pria dipakai diluar celana bawahan (model jahitan samping lengkung)
Bila kemeja pria model lurus samping dipakai diluar celana, tampaknya kemeja tadi tidak mapan ditubuh pemakainya, karena memang kemeja tersebut dirancang untuk dipakai didalam celana. Supaya kalau dipakai diluar celana kemeja tadi bisa tampak lebih mapan di tubuh pemakainya, maka gambar polanya harus memperhitungkan lingkar pinggang dan lingkar pinggulnya, bukan hanya memperhatikan lingkar dada saja.

Jenis kemeja pria yang dirancang untuk selalu dipakai diluar celana biasanya ditandai dengan kantong di kiri dan kanan bawah bagian depan. Misalnya pada baju kemeja batik, baju koko dan baju muslim yang selalu dipakai diluar celana atau kain sarung sebagai baju bawahnya.

Gambar pola kemeja pria yang dirancang khusus untuk selalu dipakai diluar celana bawahan adalah sebagai berikut:
Pada prinsipnya relatif sama dengan pola kemeja pria model jahitan samping lurus, kecuali perbedaan pada jahitan samping yang dibuat melengkung mengikuti bentuk tubuh calon pemakainya, yaitu:
  • Posisi garis dada, pola depan = seperempat lingkar dada ditambah 1 cm, sedangkan pola belakang = seperempat lingkar dada dikurangi 1 cm.   Jadi, pada posisi garis dada, lebar pola belakang = lebar pola depan dikurangi 2 cm.
  • Posisi garis pinggang, pola depan = seperempat lingkar pinggang ditambah 1 cm, sedangkan pola belakang = seperempat lingkar pinggang dikurangi 1 cm.   Jadi, pada posisi garis pinggang, lebar pola belakang = lebar pola depan dikurangi 2 cm.
  • Posisi garis pinggul, pola depan = seperempat lingkar pinggul ditambah 1 cm, sedangkan pola belakang = seperempat lingkar pinggul dikurangi 1 cm.   Jadi, pada posisi garis pinggul, lebar pola belakang = lebar pola depan dikurangi 2 cm.
Sementara posisi pada bagian lain relatif sama dengan pola kemeja pria model jahitan samping lurus yang telah dijelaskan sebelumnya.


4. Kemeja pria bisa dipakai dimasukkan maupun diluar celana bawahan
Pada prinsipnya relatif sama dengan pola kemeja pria model jahitan samping lurus, kecuali perbedaan pada jahitan samping yang dibuat melengkung mengikuti bentuk tubuh calon pemakainya, yaitu:


  • Posisi garis dada, bagian depan = seperempat lingkar dada ditambah 1 cm, sedangkan bagian belakang = seperempat lingkar dada dikurangi 1 cm.   Jadi, pada posisi garis dada, lebar pola belakang = lebar pola depan dikurangi 2 cm.
  • Posisi garis pinggang dibuat lengkungan sedikit, antara 1cm sampai 2 cm saja.  Pada posisi garis pinggang, lebar pola belakang = lebar pola depan dikurangi 2 cm.
  • Posisi batas bawah baju, lebarnya dibuat sama dengan lebar pada posisi garis dada.   Lebar pola belakang = lebar pola depan dikurangi 2 cm.
  • Sementara posisi pada bagian lain relatif sama dengan pola kemeja pria model jahitan samping lurus yang telah dijelaskan sebelumnya.

5. INFORMASI LAIN
Buku dan VCD cara membuat pakaian pria yang disusun oleh Team Instruktur Kursus Menjahit LPK Intan Sruweng Kebumen berisi petunjuk praktis cara membuat kemeja dan celana panjang pria, mulai mengambil ukuran badan, menggambar pola, memotong kain, mengolah kain bagian pola, menjahit pola kain yang sudah diolah sampai akhirnya menjadi kemeja dan celana panjang pria yang siap dipakai...

MATERI ISI BUKU DAN VCD JAUH LEBIH JELAS DAN LENGKAP DIBANDING YANG TERTUANG DI BLOG INI.

Silakan disimak sebagian video tentang kemeja pria berikut:

5a. Video Tutorial Ukuran Kemeja Pria

5b. Video Tutorial Membuat Pola Dasar Kemeja Pria

5c. Video Tutorial Memotong Kain Bahan Kemeja

Setelah pola dasar dipotong, pola depan kiri dipasang saku (kantong) kemudian pola depan dan belakang dijahit pada posisi pundak kiri dan pundak kanan, maka terbentuklah kerung leher.  Kerung leher dikontrol ukurannya, bila sudah pas sesuai dengan ukuran lingkar leher barulan dibuat pola krah kemejanya.  Pola krah sudah jadi, dilanjut membuat krahnya seperti video 5d berikut ini.

5d. Video Tutorial Membuat Krah Kemeja Pria
  

Krah sudah jadi, tinggal dijahit pada kerung lingkar leher, juga ada video tutorialnya sendiri.
Setelah krah terpasang, langkah berikutnya adalah menggabung pola depan dan belakang pada jahitan samping kiri dan kanan, maka terbentuk kerung lingkar lengan.

Kerung lingkar lengan dikontrol dengan ukuran lingkar lengan yang sebenarnya, setelah sesuai baru dibuatkan pola lengan, bisa lengan pendek maupun panjang.
Cara membuat lengan, memasang lengan dan membuat manset lengan semua dijelaskan dalam Buku plus Video Tutorial Kemeja Pria.

Bukan hanya kemeja, untuk Celana juga ada tutorial lengkapnya yang berupa buku dan video, mulai ambil ukuran badan, buat pola dan jahit menjahit celana sampai jadi celana siap pakai.
Berikut ini adalah contoh video cara memasang resleting celana panjang.

5e. Video Tutorial Pasang Resleting Celana Panjang.

Buku dan VCD tersebut bisa diperoleh langsung di Sekretariat LPK Intan yang beralamat di Jalan Raya Sruweng No.70 - Kebumen Jawa Tengah (Kodepos 54362).

Peminat dari luar kota bisa pesan melalui Ibu Parniyah nomor HP.087737621625 dan mba Intan dengan Pin BB.7DD44072.

TERIMAKASIH.


5 comments:

  1. tutorialnya mantep Pak.... cuman pola lengannya kok nggak ada Pak... yang pendek maupun panjang.... matur nuwun

    ReplyDelete
    Replies
    1. makasih komentarnya bapak... yang ini baru pola dasar kemeja pa...
      Tentang pola krah dan cara menjahitnya, juga pola lengan dan cara menjahitnya ada semua kok pa...
      dan akan dibahas dalam tutorial krah dan tutorial lengan secara terpisah...
      Silakan di-KLIK yang ada krah dan lengannya, semoga berhasil ditemukan... maturnuwun bapa...

      Delete
  2. Ada cara membuat pola lengan kemeja pria ?

    ReplyDelete
  3. Postingan mantab pak,cm saya mulai bingung dg yg dimaksud titik BF kontrol kemiringan bahu

    ReplyDelete
  4. Terimakasih buat blognya .sangat bermanfaat. 😉

    ReplyDelete